1. Beranda  /
  2. Informasi Servise  /
  3. Sekolah dan Pendidikan Bahasa Jepang

Pendidikan bahasa Jepang・Sekolah bahasa Jepang

Layanan pendidikan bahasa Jepang OS Selnajaya, memberikan program pendidikan bahasa Jepang yang disesuaikan dengan keinginan konsumen baik dari segi waktu, tempat dan juga kurikulum selain daripada program pembelajaran yang dilaksanakan di sekolah bahasa Jepang yang kami miliki di Bandung yaitu JLMC.

Pendidikan bahasa Jepang di perusahaan

Poin

Program yang dibuat sesuai kebutuhan anda:

Kami akan mengirimkan instruktur kami pada waktu dan tempat yang diinginkan. Kami dapat membuat desain pembelajaran yang sesuai dengan tujuan dan tingkat kemampuan Bahasa dari konsumen.

Pelajaran Business Manner oleh pengajar orang Jepang

Kami juga menyelenggarakan pelajaran Business Manner dan kelas percakapan yang diberikan oleh pengajar orang Jepang sesuai dengan permintaan konsumen.

Persiapan Ujian Kemampuan Bahasa Jepang

Kami juga menyelenggarakan kelas persiapan ujian kemampuan bahasa Jepang dengan pengajar yang berpengalaman. Pengajar kami akan menjelaskan dengan baik tentang soal - soal ujian sebelumnya dan juga cara menyelesaikan soal - soal ujian tersebut.

Penerbitan sertifikat

Setelah kursus selesai, JLMC yang telah mendapatkan sertifikasi ISO akan menerbitkan sertifikat bagi peserta kursus.

Proses pendidikan bahasa Jepang di perusahaan.

1
Hubungi kami
Kami akan memastikan konten dari program pembelajaran (tingkat kemampuan bahasa, jumlah peserta, lama belajar)

2
Proposal penawaran
Kami akan membuat penawaran dan gambaran umum pelajaran berdasarkan informasi yang kami dapatkan.

3
Order
Apabila perusahaan memutuskan untuk menggunakan jasa kami, silahkan menanda-tangani proposal penawaran yang telah kami kirimkan dan dikirimkan kembali kepada kami. Order akan menjadi resmi setelah konsumen menanda-tangani proposal tersebut.

4
Pembuatan surat persetujuan
Kami akan mengirimkan surat persetujuan kepada konsumen baru. Mohon ditanda-tangani setelah konsumen memastikan konten dari surat tersebut.

5
Memulai pelajaran/kursus
Kami akan mengontrol jadwal selama program berlangsung. Apabila ada perubahan tanggal pembelajaran, mohon hubungi kami.

6
Pelajaran/kursus selesai
Penerbitan transkrip nilai dan sertifikat
Diskusi dengan konsumen (feedback dan sebagainya)

Perkenalan JLMC (Japanese Language & Management Center)

JLMC

ISO29990

JLMC adalah lembaga pendidikan Bahasa Jepang yang didirikan di kota Bandung Provinsi Jawa Barat pada tanggal 31 Januari 2012.

Lembaga pendidikan yang didirikan di kota Bandung di mana terdapat banyak pelajar bahasa Jepang ini, menyelenggarakan pendidikan bahasa Jepang kepada mahasiswa yang tinggal di Bandung dan siswa SMU setempat. Selain itu, kami juga menjalin kerja sama dengan divisi pemagangan teknis. Kami telah diakui oleh Kementerian Tenaga Kerja Indonesia sebagai Lembaga pengirim para pemagang dan menyelenggarakan pendidikan bagi para calon pemagang tersebut sebelum mereka diberangkatkan ke Jepang.
JLMC merupakan Lembaga Pelatihan Kursus pertama di Indonesia yang telah mendapatkan sertifikasi ISO 29990 (Pendidikan Non Formal・Standar Internasional untuk bidang pelatihan), sehingga konsumen dapat menggunakan jasa kami tanpa merasa ragu.

Daftar Bidang Usaha

Hubungi Kami

+62-21-5059-5020

inquiry@os-selnajaya.com

Hubungi kami dengan mengisi halaman berikut

Daftar Kantor

Headquarters

Jakarta

Menara Astra, 55th Floor,
Jl. Jend. Sudirman, Kav. 5-6, Jakarta, 10220   MAP

+62-21-5059-5020
inquiry@os-selnajaya.com

Cabang

Lihat Daftar Kantor

Group’s Companies (Japan)

Group’s Companies (other countries)